Breaking News

Ormas LMPI Legok Mengadakan Bakti Sosial Membagikan Masker Gratis

TANGERANG, MimbarBangsa.co.id — Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19 Organisasi Masyarakat (ORMAS) Laskar Merah Putih Indonesia (LMPI) Legok di bantu Unsur Tiga Pilar, membagikan 500 buah masker, untuk pengendara roda dua dan roda empat, yang melintas di Jalan Raya Legok, kecamatan Legok, kabupaten Tanggerang, pada hari Minggu 11 Juli 2021.

 

Di sela- sela acara, Lita selaku Seketaris dari Ormas LMPI Legok menerangkan,” Kami sebagai Organisasi Masarakat  LMPI ikut serta prihatin dengan keadaan sekarang ini yang begitu ganasnya penyebaran virus Covid 19 ini,”

“Maka kami selaku ormas LMPI mengadakan Bakti Sosial turun kejalan untuk membagikan 500 buah masker bagi masarakat pengendara di Lintas jalan Raya Legok ini, Dengan tujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 ini dan sekaligus untuk mematuh Prokes yang lagi gencar di intruksikan oleh pemerintah Indonesia,” Jelasnya Lita Humas Ormas LMPI pada wartawan Barometer Indonesia News

 

Lanjut Lita mengatakan. Ya masker ini kami bagikan dengan gratis untuk pengendara yang dari Parung panjang, Jaha, yang kebetulan melintas di jalan raya legok ini,”

 

“Apa bila ada pengendara yang lupa memakai masker, atau maskernya terjatuh di sini kami akan kasih masker gratis untuk pengendara. Agar selalu ingat bila berpergian harus tetap menggunakan masker,” Tungkasnya Lita

 

Masuk kata Lita,” saya juga menghimbau untuk semua masarakat harus tetap menjaga kesehatan dan tetap menjalan kan Prokes dan 3M, Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga jarak,” tutup Lita selaku Sekretaris Organisasi masyarakat LMPI.

( F4T1 L )

© Copyright 2024 - HARIAN NIAS - PUSAT BERITA KEPULAUAN NIAS