Gunungsitoli, MimbarBangsa.co.id — Pemerintah Desa Onowaembo, Kecamatan Gunungsitoli Idanoi Kota Gunungsitoli, melakukan kegiatan Gotongroyong bersama dalam hal mendirikan Gapura dijalan masuk Kantor Kepala Desa Onowaembo yang berada di Dusun I untuk menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76 Tahun. Jumat, 13/08/2021.
Kepala Desa Onowaembo beserta Perangkat Desa Onowaembo, Kecamatan Gunungsitoli Idanoi, Kota Gunungsitoli sangat semangat untuk bergotongroyong bersama dalam mendirikan Gapura serta umbul-umbulnya serta beberapa spanduk ucapan Selamat HUT RI ke 76 Tahun.
Pada kesempatan itu Kepala Desa Onowaembo, Firman Gea dengan penuh semangat menyapa jurnalis dan masyarakat.
“saya sebagai Kepala Desa Onowaembo pada kesempatan ini saya mengucapkan Selamat menjelang HUT RI ke 76 Tahun pada Tanggal 17 Agustus 2021, sekali Merdeka tetap Merdeka, dan Indonesia tetap Jaya.” Ucapnya.
Dia mengajak seluruh masyarakat desa agar mengibarkan Bendera Merah Putih di setiap rumah.
“saya mengajak seluruh Masyarakat Desa Onowaembo agar mengibarkan Bendera Merah Putih disetiap rumah kita masing-masing sebagai tanda bahwa kita telah Merdeka dan kita adalah Indonesia, menyangkut dengan kegiatan Gotongroyong bersama Pemerintah Desa ini adalah sebagai tanda untuk menyambut HUT RI ke 76 Tahun serta sebagai contoh buat kita masyarakat Desa Onowaembo Kecamatan Gunungsitoli idanoi.” imbaunya.
Salah seorang warga desa berinisial SG juga ikut merasakan euforia yang berbeda pada kemeriahan penyambutan HUT KEMRI ke-76 ini.
“kami sebagai masyarakat Desa Onowaembo sangat mengapresiasi atas kegiatan gotongroyong bersama Pemerintah Desa Onowaembo yang bisa mendirikan gapura serta umbul-umbulnya dan beberapa spanduk untuk menyambut HUT RI ke 76 Tahun, semoga apa yang menjadi harapan-harapan kita bersama bisa akan terwujudkan pada moment yang sangat berbahagia ini.” Tuturnya. (YG)
0 Komentar