Breaking News

Bencana Tanah Longsor Telan Korban Jiwa di Hilihao Gunungsitoli

Gunungsitoli, MimbarBangsa.co.id — Angin kencang yang diserati dengan cerah hujan tinggi melanda beberapa wilayah Sumatera Utara dalam beberapa hari ini, tidak terkecuali di Kepulauan Nias.

Akibat hujan deras tersebut mengakibatkan bencana tanah longsor di Dusun III Desa Hilihao, Kecamatan Gunungsitoli, Nias. Sabtu, 18/12/21.

Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 09.30 telah terjadi, yang mengakibatkan satu unit rumah milik Asali Ndruru Als Ama Novi tertimbun tanah dan 1 orang korban meninggal dunia atas nama Yanudi Ndruru als Ama Yoni.

Kronologi Kejadian

Pada saat kejadian, korban atas nama Yanudi Ndruru als Ama Yoni dan beberapa anggota keluarga lainnya sedang duduk di dalam rumah milik Ama Novi sembari menunggu hujan reda untuk melanjutkan pekerjaan mereka, yaitu mencetak batubata.

Tidak lama setelah itu terdengar sebuah suara dentuman yang begitu keras, ternyata suara itu berasal dari tanah longsor yang berada di belakang rumah Ama Novi.

Mengetahui hal itu, Ama Novi beserta anggota keluarga lainnya pergi ke luar rumah untuk menyelamatkan diri. Namun korban atas nama Yanudi Ndruru Als ama Yoni tidak sempat melarikan diri.

Personil Polres Nias melakukan olah TKP dan membantu melakukan evakuasi korban.

Yanudi Ndruru ditemukan tertimbun tanah longsor dan meninggal dunia, lalu korban dibawa ke RSUD M. Thomsen Nias. Sedangkan Korban luka-luka di bawa ke Puskesmas Kauko, Kecamatan Gunungsitoli untuk mendapatkan perawatan.

Identitas korban meninggal dunia

Nama : Yanudi Ndruru Als ama Yoni
Umur : sekitar 37 Tahun
Jenis kelamin : Laki-laki
Alamat sesuai KTP : Desa Fahadona Kec. Ulugawo Kab. Nias.

 

© Copyright 2024 - HARIAN NIAS - PUSAT BERITA KEPULAUAN NIAS