Breaking News

5 Jenis Love Languages Dalam Hubungan

MimbarBangsa.co.id — Pada saat menjalani sebuah hubungan, pastinya kita mengharapkan sebuah feedback seperti memberi cinta dan perhatian kepada pasangan dan menerima kembali cinta dan perhatian tersebut dari pasangan kita.

Namun, bagi beberapa orang sulit sekali ketika ingin mengekspresikan bentuk cintanya terhadap pasangannya. Sehingga, sering kali hal tersebut memicu pertengkaran dalam sebuah hubungan karena merasa tidak dicintai oleh pasangannya.

Hal ini bisa saja disebabkan karena pasangan kita belum memahami apa love language atau bahasa cinta yang kita miliki.

Love language atau bahasa cinta adalah merupakan cara seseorang untuk mengungkapkan kasih sayang dan rasa cintanya pada orang lain, terutama pada pasangan.

Menariknya, setiap orang ternyata merasakan dan memberi cinta dengan cara yang berbeda-beda. Selain itu, love language bisa berubah seiring berjalannya waktu, dan dari satu hubungan ke hubungan lainnya.
Tetapi setiap orang pasti memiliki love language yang dominan dalam dirinya ketika menjalin sebuah hubungan.

Berikut 5 Love Language atau bahasa cinta yang penting untuk kamu ketahui:

1. Words of affirmation

Orang yang memiliki tipe bahasa cinta ini akan menunjukkan dan menerima rasa cinta melalui kata-kata, baik secara verbal atau tulisan, misalnya dalam bentuk apresiasi atau pujian.

Pemilik bahasa cinta ini memaknai ucapan lebih dalam dari hal lainnya dan memiliki kepekaan yang lebih tinggi terhadap kata-kata yang diterima dan keluar dari mulutnya.

Seseorang dengan love language ini biasanya akan memberi pujian verbal, seperti “Kamu cantik sekali hari ini”, atau setiap saat akan mengatakan betapa beruntungnya ia karena memiliki dirimu.

2. Acts of service

Berbeda dengan words of affirmation yang banyak diungkapkan melalui perkataan, bahasa cinta acts of service diungkapkan melalui tindakan.

Orang yang memiliki tipe bahasa cinta ini tidak sering mengungkapkan perasaannya melalui ucapan, atau melalui gombalan-gombalan tetapi dia cenderung akan menunjukkannya melalui tindakan.

Pemilik bahasa cinta acts of service akan sepenuh hati membantu atau menolong pasangannya.

Ketika pasanganmu selalu ada ketika dirimu membutuhkan bantuannya, maka sudah dipastikan love languagenya adalah acts of service.

Bahkan tindakannya bisa sederhana seperti mengambilkan minuman untukmu, membukakan pintu mobil untukmu, atau banyak hal lainnya.

3. Receiving gifts

Simbol cinta pada pemilik bahasa cinta receiving gifts adalah memberikan hadiah kepada pasangannya. Selain itu, dia juga biasanya akan selalu mengingat setiap hadiah yang diberikan.

Contohnya adalah ketika ia melihat barang yang menurutnya bagus, dia akan segera membelikan barang tersebut untuk dirimu.

Tidak hanya itu, dia bisa saja secara tiba-tiba datang ke rumahmu untuk memberikanmu coklat atau eskrim karena dia hanya ingin memberikan barang tersebut kepadamu tanpa alasan spesifik.

4. Quality time

Pemilik bahasa cinta quality time akan memperlihatkan rasa cintanya dengan menghabiskan waktu bersama orang tersayang.

Dia umumnya merasa dicintai ketika pertemuan yang dilakukan diisi dengan komunikasi yang berkualitas, seperti deep talk, bertukar pikiran, atau untuk curhat.

Saat sedang menghabiskan waktu dengan pasangan, pemilik bahasa cinta ini tidak akan setengah-setengah dalam menaruh perhatiannya.

Bahkan, dia mungkin juga akan mematikan telepon selulernya, supaya waktu yang dihabiskan bersama pasangan menjadi lebih intim tanpa gangguan.

5. Physical touch

Orang yang memiliki bahasa cinta ini akan menunjukkan kasih sayangnya melalui sentuhan fisik, misalnya menggenggam tangan, memeluk, membelai, atau mencium.

Sentuhan lembut penuh kasih sayang adalah hal yang paling utama untuk mengekspresikan cinta kepada orang dengan jenis bahasa cinta ini.

Sumber: Tribun Medan

© Copyright 2024 - HARIAN NIAS - PUSAT BERITA KEPULAUAN NIAS