Breaking News

4 Cara Mudah Menjaga Kesehatan Mental

Jakarta, MimbarBangsa.co.id – Kesadaran akan mental health atau kesehatan mental terus meningkat seiring waktu, terutama di kalangan generasi muda. Pasalnya, kesehatan mental dapat mempengaruhi produktivitas serta kesehatan badan maupun pikiran sehingga perlu lebih diperhatikan.

Sayangnya, berbagai tuntutan dalam kehidupan sehari-hari membuat stres jadi hal yang sulit dihindari. Umumnya hal ini ditandai dengan gejala kecemasan, seperti gangguan tidur, kelelahan, sulit konsentrasi, dan jika parah bisa mengakibatkan depresi.

Kendati demikian, hal tersebut mesti diatasi agar produktivitas tetap terjaga. Yuk, coba praktikkan beberapa cara simpel tenangkan jiwa berikut ini yang dilansir dari psychcentral dan ramseysolutions buat jaga mental health.

1. Optimistis dengan Masa Depan

Kunci paling utama untuk menghadirkan ketenangan jiwa adalah dengan bersikap optimistis akan masa depan. Dalam hidup, tentu ada berbagai hal yang kadang membuat takut dan cemas. Namun dengan sikap optimistis kamu bisa lebih kuat dan berani dalam menghadapi tantangan yang ada.

Bersikap optimis juga bisa bantu kamu lebih semangat untuk bangkit dari ketidaknyamanan dan mencapai tujuan-tujuan di masa depan. Tak hanya itu, sikap optimis juga mendorong kamu untuk lebih aktif dalam mencari ketenangan jiwa. Baik itu melalui olahraga, journaling, atau bersosialisasi dengan orang terdekat.

2. Journaling

Mencatat hal-hal yang berhubungan dengan diri sendiri mungkin jadi suatu hal yang asing bagimu. Namun, hal ini bisa bantu merefleksikan diri dengan lebih baik, sehingga kesehatan mental dapat terjaga. Salah satu cara yang bisa dicoba untuk lebih menenangkan jiwa adalah dengan melatih rasa syukur melalui kegiatan journaling atau mendokumentasikan hal-hal yang membuat dirimu bahagia.

Caranya pun mudah. Misalnya, dengan siapkan jurnal khusus dan biasakan menulis lima hal yang kamu syukuri setiap harinya. Hal ini dapat dilakukan saat bangun tidur atau sebelum beristirahat di malam hari. Jika menulis terlalu merepotkan, kamu bisa biasakan memotret kegiatan atau hal yang membuatmu senang untuk diingat kembali saat sedang merasa terpuruk.

3. Istirahat Cukup

Tidur selama 7-9 jam di malam hari diketahui penting untuk memperbaiki berbagai masalah kesehatan, termasuk stres dan kecemasan. Tidur cukup juga bisa buat pikiran kamu menjadi lebih tenang.

Jika kamu termasuk orang yang sulit tidur, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya. Salah satunya adalah dengan membuat rutinitas relaksasi satu jam sebelum tidur. Bisa dimulai dari mandi air hangat, menyingkirkan gadget, meredupkan lampu, membaca buku, atau memasang musik relaksasi bantu menenangkan jiwa serta pikiran.

4. Kelola Stress dengan Baik

Stres memang suatu hal yang tak bisa dihindari, tapi kamu bisa mengelolanya agar tidak bertumpuk menjadi lebih parah. Kamu bisa mengelola stres dengan hal-hal menenangkan, seperti meditasi atau yoga. Praktik ini akan melatih kamu untuk memperhatikan serta mengendalikan jiwa serta pikiran agar lebih tenang.

Sumber: Detik. com

© Copyright 2024 - HARIAN NIAS - PUSAT BERITA KEPULAUAN NIAS