Breaking News

Pasca Perampokan, Wali Kota Blitar Kembali Masuk Kerja

Blitar, MimbarBangsa.co.id – Pasca peristiwa perampokan yang disertai penyekapan, Wali Kota Blitar Santoso, Rabu (14/12/2022) mulai kembali berdinas. Santoso kembali bekerja karena tidak ingin larut dalam peristiwa perampokan yang dialaminya Senin (12/12/2022) dini hari.

Santoso mengatakan dirinya memilih kembali bertugas karena kondisi kesehatan fisiknya membaik pascakejadian perampokan tersebut.

“Saya menjalankan tugas, pertama penyampaian CSR Bank Jatim, pemanfaatan pesawat tempur di museum, kedua forum pembaruan kebangsaan,” katanya kepada wartawan, Rabu (14/12/2022).

Ia menegaskan tidak boleh terlarut dalam musibah yang terjadi padanya yakni perampokan disertai dengan penyekapan yang terjadi pada Senin (12/12/2022) pagi.

“Pokoknya saya harus tegas bertugas. Saya tidak boleh larut dalam insiden kemarin, karena jika larut tidak bisa kerja,” jelas Wali Kota Santoso.

Seperti diberitakan insiden perampokan sebelumnya terjadi di rumah dinas Wali Kota Blitar Santoso. Dalam kejadian itu, pelaku menyekap tiga orang anggota Satpol PP Kota Blitar yang berjaga. Begitu juga dengan wali kota dan istri yang sempat mengalami penyekapan.

Perampok diduga menaiki mobil Toyota Innova berwarna hitam berpelat merah yang memasuki area rumah dinas Wali Kota Blitar. Bahkan, video mobil pelat merah masuk rumah dinas itu juga sempat beredar viral di media sosial. Petugas membukakan pagar pintu masuk menuju area rumah dinas.

Kasubag Humas Polres Blitar Kota Iptu Ahmad Rochan mengatakan sampai saat ini kasus itu masih diselidiki. “Pelat merah diduga dari luar kota. Kami tidak ingin menduga-duga karena itu masuk ranah penyidikan,” kata Kasubag Humas Polres Blitar Kota Iptu Ahmad Rochan.

© Copyright 2024 - HARIAN NIAS - PUSAT BERITA KEPULAUAN NIAS