Breaking News

Tanam Sejuta Pohon Mangrove, TNI Meraih Rekor Muri

Jakarta, MimbarBangsa.co.id– Tentara Nasional Indonesia (TNI) meraih penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI) atas penanaman 1.100.169 pohon mangrove secara serantak di 370 titik lokasi di 37 provinsi Indonesia.

Penyerahan penghargaan MURI langsung diberikan oleh Ketua Umum MURI Jaya Suprana kepada Panglima TNI Laksamana Yudo Margono di Taman Wisata Alam Mangrove Jakarta Utara, Senin (15/5/2023) malam.

Diketahui, jumlah bibit pohon mangrove terbagi pada TNI Angkatan Darat di 231 lokasi penanaman dengan 572.669 bibit mangrove, TNI Angkatan Laut di 79 lokasi penanaman dengan 443.700 bibit mangrove, dan TNI Angkatan Udara di 60 lokasi penanaman dengan 83.800 bibit mangrove.

Adapun Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpesan agar penanaman mangrove agar terus dilakukan di berbagai tempat demi melindungi wilayah pesisir dari perubahan iklim.

“Proses menanam kembali hutan mangrove ini tidak hanya di sini saja tapi di seluruh tanah air harus terus terus terus dilakukan. Dan ini dalam rangka juga melindungi pesisir kita dari kemungkinan nanti adanya perubahan iklim sehingga air laut naik atau ada gelombang besar bisa menahan. Ini proteksi alam yg memang kita perlukan,” pungkas Jokowi.

 

© Copyright 2024 - HARIAN NIAS - PUSAT BERITA KEPULAUAN NIAS