Gunungsitoli, HarianNias.com – Sebagai bagian dari rangkaian Kegiatan Safari Ramadhan, Takbiran, Shalat Idul Fitri, dan Halal Bi Halal, Pemerintah Kota Gunungsitoli menyelenggarakan acara Halal Bi Halal 1445 H / 2024 M. Acara ini berlangsung di Halaman Kantor Wali Kota Gunungsitoli pada hari Selasa (30/04/2024).
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Wali Kota Gunungsitoli, Sowa’a Laoli, S.E.,M.Si, perwakilan DPRD Kota Gunungsitoli Arianto Lase dan H. Syaharman Harefa, serta para pemimpin lembaga hukum dan pemerintahan setempat. Turut hadir pula tokoh agama, masyarakat, dan pemuda dari seluruh Kota Gunungsitoli.
Dalam sambutannya, Wali Kota Gunungsitoli menyampaikan ucapan selamat hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M kepada seluruh umat Islam Kota Gunungsitoli. Beliau berharap agar amal ibadah yang dilakukan selama bulan suci Ramadhan mendapat ridho dari Allah SWT dan memberikan berkah serta kebahagiaan bagi semua umat.
Momentum berakhirnya bulan suci Ramadhan dan menyambut hari Raya Idul Fitri dipandang sebagai simbol kemenangan setelah melewati berbagai ujian. Wali Kota menekankan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan meningkatkan silaturahmi antarwarga, termasuk antara pemerintah dan masyarakat serta antarumat beragama.
“Kami berharap agar kita semua menjaga keharmonisan dan bersinergi satu sama lain, mengubah rasa benci menjadi rasa senang, dari sombong menjadi rendah hati, pesimis menjadi optimis, serta dari kekhilafan menjadi terbebas dari dosa,” tegas Wali Kota.
Sebelumnya, Ketua Tim Pelaksana Kegiatan Safari Ramadhan, Takbiran, Shalat Idul Fitri, dan Halal Bi Halal Kota Gunungsitoli, Hilman Polem, SAP, menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk mendukung program Pemerintah Kota Gunungsitoli dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan umat serta mempererat silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat setempat.
0 Komentar